Lokasi Wisata Cigimbal Park di Cilacap Utara dan Tarifnya

Wisata Cigimbal Park di Tritih Kulon Cilacap Utara
Wisata Cigimbal Park di Tritih Kulon Cilacap Utara (Foto: Facebook/Ole Tifoso)

WIKI CILACAP – Pikiran lelah, stress dan lain-lain bisa jadi itu muncul karena kurang hiburan dan butuh hiburan, kalau kata anak jaman sekarang mungkin Anda kurang piknik. Entah benar atau tidaknya, ya mungkin saja itu benar adanya, wkwkwk.

Namun tidak ada salahnya berwisata, sebab berwisata dan melihat pemandangan yang indah bisa jadi itu obat mujarab buat menghilangkan stress dan membuat suasana hati menjadi berbunga-bunga apalagi jika bersama pasangan, eh.

Di Cilacap banyak tempat wisata yang dapat dikunjungi, salah satunya yakni Cigimbal Park.

Adapun lokasi tepatnya yakni di Jalan Tancang RT 02 RW 12 Kelurahan Tritih Kulon, Cilacap Utara, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.

Di Cigimbal Park Anda bisa melihat Hutan Mangrove yang menghadap ke Sungai Bengawan Donan. Selain daripada itu Anda juga bisa melihat-lihat Pulau Krinjing, Kutawaru, Seleko dan Geo Wisata Pulau Nusa Borit dengan menggunakan perahu dan tentunya memiliki tarif tersendiri.

Rincian Tarif atau Karcis masuk ke tempat wisata Cigimbal Park, ialah sebagai berikut:

– Tarif Masuk Cigimbal Park : Rp5.000,-
– Tarif naik perahu ke Pulau Krinjing, Kutawaru, Seleko dan Geo Wisata Pulau Nusa Borit : Rp10.000,00 – Rp50.000,00.

Jam Operasional: Wana Wisata Cigimbal Park buka mulai pukul 07.00 s/d 18.00 WIB.

IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait

Exit mobile version